Sunday, March 22, 2009

Yang perlu saat rekaman[Drumer]


Perhatikan agar tuning drumnya tetap dalam keadaan tunned.Kemudian anda harus selalu mengecek hasil rekaman apakah semuanya sudah cukup rapi,rata,dan sesuai dengan keinginan si drumer dan music director.

Mintalah kepada operator untuk menambah atau mengurangi kebutuhan prosentase guide atau metronome yang dikeluarkan di headphone untuk membantu bermain drum.Kualitas musik dan vokal guide yang benar akan sangat membantu untuk mendapatkan groove pada saat pengisian.Sayangnya hal ini yang sering disepelekan oleh beberapa music director.Kualitas headphone yang digunakan pun sebaikny harus yang terbaik.Karena akan sangat membantu menghasilkan level yang baik tanpa distorsi.Level yang cukup baik juga bisa disesuaikan dengan kerasnya bunyi drum saat dimainkan.

Kalau bunyi dari headphone tidak cukup keras,maka si drumer biasanya akan meraba-raba dalam bermain dan ini sangat tidak nyaman.

Jadi persiapan sebelum melakukan rekaman memang sangat mutlak dilakukan.Tak peduli bagi drumer yang sudah sering masuk studio atau yang baru pertama kali rekaman.[Tutor:Sandy andarusman-drumer pass band]

No comments:

Post a Comment